MONESIA APOTHECARY – pasti diantara Monesian ingin sekali punya kulit wajah yang bersih, sehat, mulus bukan. untuk mewujudkannya perlu mengetahui lebih dahulu jenis perkulitan karena nanti beda pula perawatan hingga produknya.
Selain itu, jenis kulit wajah juga dapat dipengaruhi oleh faktor lain, seperti faktor genetik, penyakit tertentu, faktor lingkungan misalnya paparan sinar matahari, debu, dan polusi berkepanjangan.
99% dari Monesian, pasti nggak tau kan jenis kulitmu tipe mana? apakah normal,berminyak, kering atau sensitif?
Sebelum terjun menggunakan skincare langkah awal yang harus kamu lakukan adalah mengetahui tipe jenis kulitmu itu apa. tujuannya apa? agar kamu ngga salah beli skincare atau produk, nah terus bagaimana nantinya Monesian metreat baik.
Nah ada cara yang sangat mudah dan gampang untuk mengetahui jenis kulit kamu masuk kategori mana, berikut ini sudah kami rangkum semoga membantu sobat Monesian.
- Normal Skin (kulit normal)
Bentuk: tidak berkulit berminyak, berjerawat ataupun kering.
Penyebab: tidak ada karena memiliki cenderung antara jumlah keseimbangan antara jumlah kandungan air dan minyak.
Tandanya: ditandai cenderung memiliki keseimbangan yang cukup sehingga tidak terlalu kering dan juga jarang memiliki permasalahan kulit.
Cara merawat: setelah facial wash segera beri pelembab, minum air putih yang banyak dan bersihkan komedo secara teratur.
2. Dry Skin (Kulit Kering)
Bentuk: terkelupas, tekstur pori-pori sangat jelas, oval dan besar.
Penyebab: kekurangan air pada kulit dan umum terjadi di tempat dingin.
Tandanya: ditandai dengan yang kasar, kusam dan seringkali ada rasa kering atau kulit seperti tertarik.
Cara merawat: setelah facial wash segera beri pelembab, minum air putih yang banyak dan bersihkan komedo secara teratur.
- menggunakan produk berbahan ringan, tidak mengandung pewangi.
- membatasi waktu mandi, maksimal 15 menit.
- menghindari menggosok terlalu kencang.
- menggunakan produk berbahan dasar petroleum jelly atau minyak.
3. Oily Skin (kulit berminyak)
Bentuk: pori-pori berbentuk U
Penyebab: Kelenjar minyak memproduksi minyak atau keratin berlebih yang membuat pori-pori tertutup dan komedo yang memperbesar pori-pori.
Tandanya: ditandai dengan kulit yang terlihat mengkilap dan terasa licin di seluruh wajah karena produksi sebum yang berlebih
Cara merawat: lakukan cleanser harian gunakan skincare oil control, berikan exfoliating, pelembab dan sunblock
- menggunakan produk perawatan berlabel.
- bebas minyak atau non comedogenic yang tidak menyumbat pori-pori.
- mencuci wajah dua kali sehari.
- menggunakan produk perawatan kulit berbahan dasar air.
4. Acne Prone Skin (kulit berjerawat)
Bentuk: muncul benjolan bisa berisi darah atau nanah.
Penyebab: mengalami alergi, iritasi dan ruam terhadap beberapa hal.
Tandanya: kulit mudah mengelupas, kering, gatal, kemerahan dan kadang terasa perih.
Cara merawat: lakukan sehabis mencuci muka lalu tunggu 30 menit tanpa produk apapun dan dari situ bisa tau jenis kulit wajahmu.
- menggunakan produk perawatan khusus kulit.
- menghindari produk yang mengandung alkohol atau pewangi.
- menggunakan pelembab hanya di bagian kulit yang kering atau normal.
- memilih produk yang mengandung AHA dan BHA.